Palembang – Politeknik Transportasi SDP Palembang menjadi salah satu titik lokasi pelaksanaan Psikotes dan Wawancara Seleksi Penerimaan Calon Taruna (Sipencatar) Pola Pembibitan Kementerian Perhubungan Tahun 2024. Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari, dimulai pada Rabu (11/9) dan diikuti oleh peserta dari berbagai daerah.
Psikotes dan wawancara ini merupakan tahap lanjutan dari rangkaian seleksi Sipencatar Pola Pembibitan, yang bertujuan untuk menilai aspek kepribadian, kecerdasan, serta potensi calon taruna yang nantinya akan menjalani pendidikan di berbagai perguruan tinggi di bawah naungan Kementerian Perhubungan, termasuk Poltektrans SDP Palembang.
Dengan antusiasme yang tinggi dari para peserta, kegiatan ini diharapkan dapat menghasilkan calon-calon taruna yang berkualitas dan siap mengemban tugas di sektor transportasi, khususnya transportasi sungai, danau, dan penyeberangan.