PALEMBANG – Staf Ahli Menteri Perhubungan Bidang Kawasan dan Lingkungan memberikan Kuliah Umum kepada Taruna/i Poltektrans SDP pada Selasa (23/05/2023). Disambut oleh Direktur Politeknik Transportasi SDP Palembang, Dr. Capt. Antoni Arif P, M.Sc. memberikan kuliah umum terkait Green Energy untuk Transportasi Berkelanjutan.
Beliau menyampaikan bahwa saat ini perubahan iklim akibat kenaikan suhu bumi merupakan ancaman yang semakin serius. Hal tersebut merupakan salah satu akibat dari emisi Gas Rumah Kaca (GRK). Dalam rangka memenuhi komitmen Pemerintah Indonesia untuk menurunkan emisi GRK, maka diperlukan langkah-langkah atau aksi mitigasi perubahan iklim khususnya pada sektor transportasi.
Beliau juga memberikan motivasi kepada taruna/i untuk terus belajar dan dapat membuat inovasi di bidang sungai, danau, dan penyeberangan yang akan membantu pengembangan sistem transportasi berkelanjutan yang ramah lingkungan di Indonesia.
Di akhir sesi, taruna/i diberi kesempatan untuk mengajukan pertanyaan yang dijawab langsung oleh beliau. Setelah itu kegiatan ditutup dengan pemberian souvenir kepada taruna/i yang aktif bertanya dan juga foto bersama.
(1) Comment