Seminar Internasional dengan tema “Role of Digitalization System and Renewable Energy in Improving the Safety of Inland Waterways and Ferries Transport” resmi dibuka di Hotel Novotel Palembang pada Kamis (16/11/2023). Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dan pakar dalam industri transportasi.
Direktur Politeknik Transportasi SDP Palembang, Bapak Dr. Eko Nugroho Widjatmoko, M.M., M.Mar.E. memberikan sambutan yang penuh semangat, menyampaikan harapannya bahwa seminar internasional ini akan menjadi wadah yang efektif untuk mentransfer pengetahuan antara para peneliti, praktisi, akademisi, dan taruna di bidang transportasi sungai, danau, dan penyeberangan.
Acara resmi dibuka oleh Plt. Kepala BPSDMP, Bapak Dr. Capt. Wisnu Handoko, M.Sc., M.Mar. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya peningkatan keselamatan dalam transportasi melalui pemanfaatan sistem digitalisasi dan energi terbarukan. Digitalisasi dan pemanfaatan energi terbarukan diharapkan dapat menjadi landasan untuk menciptakan sistem transportasi sungai, danau, dan penyeberangan yang lebih efisien dan ramah lingkungan. Turut menghadirkan Direktur Jenderal Perhubungan Laut, Bapak Dr. Capt. Antoni Arif Priadi, M.Sc., M.Mar. sebagai Keynote Speaker serta narasumber-narasumber terkemuka dalam bidangnya.
Menghadirkan narasumber-narasumber terkemuka dalam bidangnya seperti Erbi Setiawan, S.T., M.Sc. dari Wageningen University and Research, Belanda. Dr. Ahmad Faizal Ahmad Fuad dari University of Malaysia Terengganu, Malaysia. Dr. Muhammad Aziz dari Tokyo Institute of Technology, Jepang. dan Prof. Ir. Nur Yuwono, Dip. HE., Ph.D dari Gadjah Mada University, Indonesia.
Setiap narasumber membawakan pandangan mereka mengenai peran sistem digitalisasi dan energi terbarukan dalam konteks keselamatan transportasi sungai, danau, dan penyeberangan. Tidak hanya sebagai ajang penerimaan informasi, seminar ini juga menjadi sarana untuk para peserta terlibat dalam diskusi mendalam, menggali lebih dalam gagasan yang dibawakan oleh para narasumber.
Seminar internasional ini bukan hanya sebagai forum diskusi untuk bertukar informasi, pengalaman, dan pandangan tentang tantangan dan peluang dalam menghadapi masa depan transportasi, tetapi juga sebagai langkah awal untuk menciptakan sistem transportasi perairan yang lebih aman dan berkelanjutan. Diharapkan, ide dan solusi yang muncul dari seminar ini dapat menjadi landasan bagi inovasi dalam memajukan keselamatan transportasi sungai, danau, dan penyeberangan di seluruh dunia.